Ditlantaspoldakalbar.co.id– Personil Sat Pjr Ditlantas Polda Kalbar melaksanakan patroli untuk memantau kekondusifan wilayah hukum polresta pontianak kota dan polres Kubu Raya dalam Operasi (Ops) Ketupat Kapuas 2022 untuk mencegah tindak kriminalitas dan kamseltibcarlantas agar masyarakat merasa aman dan nyaman pasca libur lebaran Idul Fitri 1443 Hijriah, Selasa (3/5/2022).
Kegiatan patroli tersebut sudah menjadi tugas rutin bagi personil Sat Pjr Ditlantas Polda Kalbar melalui piket fungsi setiap harinya saat melaksanakan trugas baik patroli siang, patroli sore, maupun patroli malam hari.
Kasat Pjr Ditlantas Polda Kalbar AKBP Jamhuri Nurdin ST melalui Kanit Cakra 71 Akp Daris Sutopo menerangkan, saat melaksanakan patroli juga menyempatkan diri untuk menyambangi warga yang ditemuinya dan mengingatkan pentingnya menjaga kamtibmas dan tertib dalam dalam berlal“Pasca lebaran ini banyak warga masyarakat yang meninggalkan rumah untuk bersilaturrahmi dengan keluarga, maka dari itu kami tidak ingin lengah untuk mengantisipasi tindak kriminalitas dan gangguan kamseltibcarlantas,” ujar Daris
Selain itu Kanit 71 menambahkan, dalam berlangsungnya Operasi Ketupat Kapuas 2022 ini personilnya tetap melaksanakan tugas rutin seperti hari biasanya dengan membackup personil yang berjaga di pos – pos pengamanan maupun pelayanan operasi Ketupat Kapuas 2022 yang berada di titik yang sudah di siapkan.
Tak hanya itu, unit patroli yang di pimpin oleh Panit Cakra 711 Ipda Saparman juga memberikan himbauan dalam menereapkan protokol kesehatan kepada masyarakat yang di jumpai apalagi dimasa pasca lebaran ini.
Penulis C73